Breaking News

Belum Genap Sepuluh Bulan Dibentuk, Kancil Mas U-10 Sarat Prestasi

Kancil Mas U-10 sukses menempati posisi ketiga Kaka M Cup Purwakarta, Jumat (6/5/2016). (Foto: Istimewa)
Karawang, Karawangsport
Kancil Mas U-10 belum genap sepuluh bulan dibentuk sebagai sebuah tim di bawah naungan SSB Kancil Mas Karawang. Akan tetapi, tim ini sudah kesohor sebagai tim yang sarat akan prestasi dengan torehan 4 gelar juara, 1 runner up dan 2 kali diperingkat tiga dalam tujuh kejuaraan yang diikutinya.

Sejak dibentuk pada September 2015, Kancil Mas U-10 langsung menunjukan taringnya saat mengikuti kejuaraan pertama di Wirasaba Cup IV, Minggu (29/11/2015). Saat itu, tim besutan pelatih Asep Suryadi dan Oktavianto ini berhasil meraih gelar juara setelah mengalahkan SSB Porkajaya B 4-0 di partai final.

Hasil membanggakan kembali ditorehkan Kancil Mas U-10 saat merengkuh gelar keduanya di ajang Jakarta Power Cup 2015, Minggu (20/12/2015). Dalam kejuaraan yang berlangsung di Stadion Ciracas, Jakarta Timur, 19-20 Desember 2015 tersebut, Kancil Mas U-10 sukses mengalahkan Diklat Ragunan A di final 2-0.

Prestasi kembali diberikan Haidar dan kawan-kawan dalam kejuaraan ketiga yang diikuti, Festival Mini Porka Academy seusai mengalahkan Sareta Junior Tanjungpura 3-1 pada laga final yang dihelat di Lapang Porkajaya, Karawang, Sabtu (26/12/2015).

Dalam renggang waktu sekitar sebulan, Kancil Mas U-10 sukses meraih gelar keempatnya saat menjuarai Festival Indriyani Cup 2016 setelah mengalahkan Serpong Raya 2-1 melalui drama adu penalti pada laga final yang dihelat di Lapang Yonif 305, Telukjambe Timur, Karawang, Minggu (31/1/2016).

“Piala Danyon Arhanudse X/2016 yang digelar di Jakarta, 12-13 Maret merupakan kejuaraan kelima yang anak-anak ikuti dengan raihan sebagai peringkat tiga. Kejuaraaan Young Tiger Bandung (runner up) pada 26-27 Maret adalah kejuaraan keenam. Dan kejuaran Kaka M Cup Purwakarta (peringkat tiga) pada 6 Mei merupakan yang ketujuh. Alhamdulillah dari tujuh kejuaraan yang diikuti, Kancil Mas U-10 selalu menempati podium pada akhir kejuaraan,” ujar Ketua Umum Kancil Mas, Endang Wahyudin, kepada Karawangsport, Minggu (8/5/2016).

Endang berharap, prestasi yang terus dicapai Kancil Mas U-10 tak hilang seiring bertambahnya usia para pemain. Oleh karena itu, pihaknya bertekad untuk tetap mempersatukan tim U-10 hingga beberapa tahun mendatang.

“Kancil Mas U-10 adalah tim yang solid, team work sudah terbentuk dengan baik didukung skill individu yang mumpuni. Akan lebih baik jika kebersamaan para pemain terus dijaga. Mudah-mudahan dengan begitu tim ini bisa menjadi tim yang lebih tangguh dengan banyak prestasi yang diraih termasuk berjaya di Danone 2018. Dan di masa yang akan datang mereka bisa menjadi pemain hebat yang membanggakan Indonesia,” katanya. (ayi)

Tidak ada komentar