Persika Fokus Hadapi Persibangga
Para pemain Persika Karawang dijadwalkan
akan kembali menjalani latihan rutin di Stadion Singaperbangsa,
Karawang. (Foto: Ayi Purnama)
|
Karawang, Karawangsport
Setelah mendapat libur usai menjalani laga kandang menghadapi Persis Solo, Minggu (22/5/2016), skuad Persika Karawang dijadwalkan kembali menggelar latihan rutin di Stadion Singaperbangsa, Karawang, Selasa (24/5/2016). Latihan difokuskan untuk menjalani laga tandang ke markas Persibangga Purbalingga, Sabtu (28/5/2016).
“Pada sesi latihan besok sore (hari ini) kami akan mulai dengan mengevaluasi masing-masing posisi usai menghadapi Persis Solo,” ujar pelatih Persika Karawang, Warta Kusuma kepada Karawangsport, Senin (23/5/2016).
Dijelaskan Warta Kusuma, kendati berhasil meraih poin penuh atas Persis Solo, timnya masih belum memperlihatkan performa terbaiknya. Oleh karena itu, tim pelatih bertekad memaksimalkan waktu yang ada agar timnya lebih siap menghadapi Persibangga Purbanlingga.
“Apalagi laga selanjutnya akan bermain di kandang lawan, tentunya tim kami harus lebih optimal baik bertahan maupun menyerang. Mudah-mudahan di laga selanjutnya para penyerang kami sudah fit semua, karena kemarin kami harus kehilangan satu striker menyusul sakitnya Abul Fikri. Sahrul (Afriatulloh) juga kondisinya belum fit seratus persen saat laga kemarin,” ucap pelatih kelahiran Bekasi, 26 Oktober 1962 ini.
Curi Poin Penuh
Dengan dua modal kemenangan di kandang saat menjamu Persip Pekalongan dan Persiss Solo, pelatih yang pernah membela Timnas Indonesia ini menargetkan bisa mencuri poin penuh di kandang Persibangga Purbalingga.
“Poisi di klasemen sementara grup tiga masih jauh dari kata aman untuk lolos ke babak selanjutnya. Untuk itu kami bertekad bisa meraih kemenangan baik laga kandang maupun tandang. Mudah-mudahan target tersebut tercapai, tentunya dengan dukungan dan doa dari seluruh masyarakat Karawang untuk Persika,” katanya.
Untuk diketahui, hingga laga keempat yang telah dijalani Persika, Gilang Angga Kusuma dan kawan-kawan harus puas menempati posisi tiga klasemen sementara grup 3 dengan raihan poin 6. Tertinggal satu poin dari pemuncak klasemen sementara PSGC Ciamis dan kalah selisih gol dari runner up PSCS Cilacap yang sama-sama baru menjalani tiga pertandingan. Sementara itu, Persibangga Purbalingga berada di posisi lima dengan mengumpulkan poin 4 dari jumlah laga yang sama dengan Persika. (ayi)
Setelah mendapat libur usai menjalani laga kandang menghadapi Persis Solo, Minggu (22/5/2016), skuad Persika Karawang dijadwalkan kembali menggelar latihan rutin di Stadion Singaperbangsa, Karawang, Selasa (24/5/2016). Latihan difokuskan untuk menjalani laga tandang ke markas Persibangga Purbalingga, Sabtu (28/5/2016).
“Pada sesi latihan besok sore (hari ini) kami akan mulai dengan mengevaluasi masing-masing posisi usai menghadapi Persis Solo,” ujar pelatih Persika Karawang, Warta Kusuma kepada Karawangsport, Senin (23/5/2016).
Dijelaskan Warta Kusuma, kendati berhasil meraih poin penuh atas Persis Solo, timnya masih belum memperlihatkan performa terbaiknya. Oleh karena itu, tim pelatih bertekad memaksimalkan waktu yang ada agar timnya lebih siap menghadapi Persibangga Purbanlingga.
“Apalagi laga selanjutnya akan bermain di kandang lawan, tentunya tim kami harus lebih optimal baik bertahan maupun menyerang. Mudah-mudahan di laga selanjutnya para penyerang kami sudah fit semua, karena kemarin kami harus kehilangan satu striker menyusul sakitnya Abul Fikri. Sahrul (Afriatulloh) juga kondisinya belum fit seratus persen saat laga kemarin,” ucap pelatih kelahiran Bekasi, 26 Oktober 1962 ini.
Curi Poin Penuh
Dengan dua modal kemenangan di kandang saat menjamu Persip Pekalongan dan Persiss Solo, pelatih yang pernah membela Timnas Indonesia ini menargetkan bisa mencuri poin penuh di kandang Persibangga Purbalingga.
“Poisi di klasemen sementara grup tiga masih jauh dari kata aman untuk lolos ke babak selanjutnya. Untuk itu kami bertekad bisa meraih kemenangan baik laga kandang maupun tandang. Mudah-mudahan target tersebut tercapai, tentunya dengan dukungan dan doa dari seluruh masyarakat Karawang untuk Persika,” katanya.
Untuk diketahui, hingga laga keempat yang telah dijalani Persika, Gilang Angga Kusuma dan kawan-kawan harus puas menempati posisi tiga klasemen sementara grup 3 dengan raihan poin 6. Tertinggal satu poin dari pemuncak klasemen sementara PSGC Ciamis dan kalah selisih gol dari runner up PSCS Cilacap yang sama-sama baru menjalani tiga pertandingan. Sementara itu, Persibangga Purbalingga berada di posisi lima dengan mengumpulkan poin 4 dari jumlah laga yang sama dengan Persika. (ayi)
Tidak ada komentar