Benpica Hadapi Diktra Prima di Babak 8 Besar Aqua DNC 2017
![]() |
Pemain Benpica Muda Karawang. (Foto: Istimewa) |
Babak penyisihan grup 16 besar Aqua Danone Nations Cup (DNC) 2017 tingkat nasional telah selesai dilaksanakan di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Sabtu (15/7/2017). SSB Benpica Muda berhasil melaju ke babak delapan besar, dan dijadwalkan menghadapi wakil Sulawesi Utara, Diktra Prima.
Sesuai jadwal, kedua tim akan bentrok pada Minggu (16/7/2017) pagi WIB, di Stadion yang sama. Selain laga kedua tim, akan tersaji juga pertandingan babak delapan besar lainnya yang melibatkan Imran Soccer Academy (DKI Jkt) vs Bhaladika Parkit (Jateng), Bandung Legend (Jabar) vs Pikeyro Tribrata (Papua) dan Mabar Putra (Sumut) vs Batu Agung (Kalsel).
“Alhamdulillah tim bisa lolos ke babak delapan besar sebagai juara grup. Mudah-mudahan saat menghadapi wakil Sulawesi Utara, mereka bisa mengeluarkan kemampuan terbaik yang dimiliki. Karena saat pertandingan penyisihan grup permainan mereka belum maksimal,” ujar Pelatih Benpica, M. Ramdan, kepada Karawangsport, Sabtu (15/7/2017).
Seperti diketahui, SSB Benpica mampu keluar sebagai penguasa dalam babak penyisihan Grup D. Bersaing dengan tim asal Papua, Bali dan Maluku, SSB asal Desa Pangulah Selatan, Kecamatan Kotabaru, Kabupaten Karawang, Jawa Barat ini sukses mengumpulkan poin 6 hasi dari 2 kemenangan dan 1 kekalahan.
Kemenangan dicatatkan saat berhadapan dengan wakil Papua (2-1) dan Maluku (2-1). Sedangkan kekalahan harus diterima kala berjumpa wakil Bali (0-1).
Benpica lolos ke babak delapan besar didampingi wakil Papua yang sama-sama mengoleksi poin 6. Namun, Benpica unggul head to head dan berhak menempati posisi puncak. (ayi)
Post Comment