Diboyong PSG 3,5 Triliun, Neymar Jadi Pesepakbola Termahal Dunia
![]() |
Neymar (www.bola.net) |
Neymar resmi berseragam Paris Saint-Germain. Penyerang asal Brasil itu kini menjadi pesepakbola termahal sepanjang sejarah berkat nilai transfer yang fantastis.
PSG menebus klausul rilis Neymar dari Barca sebesar 222 juta euro atau setara Rp 3,5 triliun pada Kamis (3/8/2017). Ia langsung dikontrak lima tahun.
Nilai transfer sebesar itu membuat Neymar menjadi pemain termahal sepanjang sejarah sepakbola. Angkanya lebih dari dua kali lipat dari harga beli Paul Pogba musim lalu.
Pogba didatangkan Manchester United dari Juventus sebesar 105 juta euro. Sebelumnya, ada Gareth Bale yang sempat jadi pemain termahal ketika ditebus Real Madrid dari Tottenham Hotspur sebesar 100 juta euro.
Jauh sebelumnya, ada Cristiano Ronaldo yang memegang rekor transfer pemain. Pada 2009, CR7 berharga 94 juta euro ketika diboyong Madrid dari MU.
PSG tentu masih akan lebih banyak mengeluarkan uang untuk Neymar. Gaji Neymar yang mencapai 45 juta euro per musim (sebelum pajak) selama lima tahun, maka Les Parisiens setidaknya mesti mengeluarkan dana 447 juta euro atau setara Rp 7,049 triliun.
Berikut Daftar Pemain Sepakbola Termahal (sumber: Transfermarkt)
1. Neymar - 222 juta euro (Barcelona ke Paris Saint-Germain)
2. Paul Pogba - 105 juta euro (Juventus ke Manchester United)
3. Gareth Bale - 100 juta euro (Tottenham Hotspur ke Real Madrid)
4. Cristiano Ronaldo - 94 juta euro (Manchester United ke Real Madrid)
5. Gonzalo Higuain - 90 juta euro (Napoli ke Juventus)
6. Neymar - 88,2 juta euro (Santos ke Barcelona)
7. Romelu Lukaku - 84,7 juta euro (Everton ke Manchester United)
8. Luis Suarez - 81,72 juta euro (Liverpool ke Barcelona)
9. Angel Di Maria - 75 juta euro (Real Madrid ke Manchester United)
10. James Rodriguez - 75 juta euro (AS Monaco ke Real Madrid) (mfi/nds)
Sumber: sport.detik.com
Tidak ada komentar