60 Hari Jelang Porda, KONI Karawang Imbau Atlet Lebih Giat Berlatih
![]() |
Ketua Umum KONI Karawang, Sayuti Haris (kiri) dan Sekretaris Umum, Joni Heru. (Foto: Ayi Purnama) |
Karawang, Karawangsport
Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Karawang mengimbau seluruh atlet yang akan diberangkatkan menghadapi Pekan Olahraga Daerah (Porda) Jabar 2018 semakin giat menjalani proses latihan. Pasalnya, pelaksanaan hajatan olahraga empat tahunan tersebut sudah semakin dekat.
“Ya, kurang lebih hanya menyisakan 60 hari lagi. Tentunya waktu tersisa ini harus benar-benar dimaksimalkan oleh seluruh atlet dan cabang olahraga (cabor),” ujar Ketua Umum KONI Karawang, Sayuti Haris, melalui Sekretaris Umum, Joni Heru, kepada Karawangsport, Rabu (8/8/2018).
Apalagi, lanjut Joni, dalam Porda yang akan di gelar di Kabupaten Bogor mulai tanggal 6-15 Oktober 2018, Karawang menargetkan bisa finis lebih baik dari sebelumnya (posisi 11), yaitu 8 besar.
“Meski dengan keterbatasan yang kami alami, semangat juang atlet harus tetap tinggi demi nama baik pribadi, cabor dan daerah yang dicintai (Karawang),” ucapnya.
Selain mengimbau agar atlet-atlet lebih giat berlatih, KONI juga meminta seluruh cabor bisa menjaga kesehatan seluruh skuatnya.
“Harus menjaga kondisi jangan sampai ada yang mengalami cedera, baik saat berlatih maupun uji coba,” tuturnya.
Seperti diketahui, menghadapi Porda tahun ini, Karawang menyiapkan 23 cabor. Yaitu judo, sepatu roda, anggar, kempo, biliar, dayung, pencak silat, cricket, tinju, hockey, tenis meja, tenis lapangan, panjat tebing, gulat, golf, angkat berat binaraga dan angkat besi, karate, renang indah, tarung derajat, atletik, balap motor, bulutangkis dan menembak.
“Dari jumlah cabor tersebut, kami menyertakan 247 atlet. Mudah-mudahan Karawang bisa meraih hasil maksimal sesuai target yang diusung. Mohon doa dan dukungannya saja dari seluruh masyarakat Karawang,” katanya. (ayi)
Post Comment